INGAT IBU HAMIL NGIDAM KETEMU GANJAR ? BERKAT PESAN SEMANGAT DARI GANJAR, DIA SEKARANG TELAH MELAHIRKAN DENGAN LANCAR !

  


Lisfiyanah, perempuan asal Kelurahan Bandengan, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, terus mengingat pesan Gubernur  Jawa Tengah Ganjar Pranowo, agar menjaga kandungannya. Pesan Gubernur itu mampu membuatnya lebih bersemangat menjaga kandungan, hingga akhirnya dia bisa melahirkan secara selamat, dan bayi pun sehat.

“Terima kasih pak. Berkat bapak (Ganjar) mengingatkan saya tentang kesehatan, istirahat, jaga kehamilan, saya bisa melahirkan dengan normal, dengan lancar,” tutur perempuan berusia 35 tahun ini, saat ditemui di rumahnya, RT 1 RW 4 Bandengan, Rabu (22/2/2023).

Dia bersyukur karena bisa melahirkan secara normal di RSUD dr Soewondo Kendal pada 1 Desember 2022. Bayi perempuan lahir dengan selamat dan sehat.

Lisfiyanah mengungkapkan, apa yang diingatkan Gubernur kepadanya memang menjadi hal penting. Sebab, dia merasakan sendiri bila tidak diingatkan, kecenderungannya abai dengan kesehatan

“Kadang kita kan lalai dengan kesehatan, tidak perduli. Kalau ada yang mengingatkan kan kita jadi ingat, oiya, kan gitu. Jadi bisa lahiran normal, sehat, aman, lancar,” ucapnya.

Lisfiyanah mengenang saat itu tengah berada di SPBN Bandengan. Dia tahu gubernur hadir, namun tak menyangka kalau akan bertemu dan disapa Ganjar. Sontak dia merasa senang.

“Saya senang dapat bertemu dengan Pak Ganjar. Waktu itu sedang hamil. Juga sedang ngidam Pak Ganjar. Kepengen ketemu. Gak nyangka bisa ketemu di SPBN Bandengan,” ungkap Lisfiyanah.

Gubernur dengan ramah menyapanya dan mengingatkan agar menjaga kehamilan. Mulai dari periksa rutin kehamilan, makan teratur, banyak makan sayur, air putih cukup, tidak boleh kecapekan, istirahat, hingga wawasan stunting.

“Senang sekali. Tapi sebentar ketemunya, dan enggak bisa lama-lama. Pingin yang lama. Makanya anaknya masih ngiler-ngiler. Masih ngidam pak Ganjar. Tahu pak Ganjar mau datang ke sini. Saya ke sana aja. Bisa ketemu, bisa salaman, bisa bicara, bisa ngobrol-ngobrol,” tuturnya sembari menimang anak keempatnya tersebut.

Nur Wahab (40) suami, berterima kasih kepada gubernur karena turut peduli mengingatkan istri untuk menjaga kandungan. Selama istri hamil, dia juga selalu mengingatkan agar istri tidak kecapekan.

“Seneng kula. Istri saya sanjang, mas tadi ketemu Pak Ganjar. Akhire seneng. Kok bisa ketemu Pak Ganjar. Kula bersyukur kalih Pak Ganjar. Matur nuwun sanget kalih Pak Ganjar, sampun ngilingaken istri kula masalah kesehatan. Alhamdulillah istri kula lahire sampun normal. Kula bersyukur,” tutur nelayan dengan pendapatan tak tentu ini.

Ganjar memang peduli dengan ibu hamil. Melalui programnya, Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng (5NG), saat ini berbuah positif. Ganjar berhasil mengajak seluruh pihak, mulai tingkat RT, RW, PKK, kelurahan/desa untuk peduli pada ibu hamil dan menyusui.

Posting Komentar

0 Komentar