SAMBANGI GEREJA SP MARIA REGINA SOLO JELANG NATAL, GANJAR AJAK RAKYAT JAGA TOLERANSI DAN PERSATUAN INDONESIA

 


 

Calon Presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo meminta masyarakat mengajarkan nilai-nilai toleransi beragama sedini mungkin agar tidak ada lagi perdebatan terkait perayaan hari raya.

Hal tersebut disampaikan Ganjar usai berkunjung ke Gereja Katolik SP Maria Regina Purbowardayan, Surakarta, Jawa Tengah, pada Minggu (24/12). Dalam kunjungannya, Ganjar sempat berbincang dengan para romo dan pengurus gereja sebelum berkeliling mengecek kesiapan gereja untuk ibadah Natal.

Ganjar mengaku kebiasaan mengecek kesiapan gereja untuk ibadah Natal selalu dilakukan dirinya saat menjadi Gubernur Jawa Tengah. Meski saat ini sudah tidak lagi memegang jabatan itu, dirinya tetap ingin bersilaturahmi dengan para pengurus gereja.

"Ini tahun pertama saya dalam suasana yang berbeda. Karena hampir selama 10 tahun (jadi Gubernur), setiap jelang natal, jelang tahun baru kami selalu berkeliling dengan Forkopimda," ujarnya.

Ia menyebut tidak ada perbedaan yang berarti antara kunjungannya saat ini jika dibandingkan pada saat masih menjabat Gubernur. Menurutnya seluruh tokoh agama itu tetap menyambut ramah dan terbuka kepada dirinya.

"Kami mencoba untuk bertemu dengan beberapa tokoh agama, dan ternyata suasananya menyenangkan suasananya membahagiakan guyonannya, candaannya juga masih sama," imbuhnya.

Oleh karenanya, ia berharap nilai-nilai toleransi tersebut dapat diwariskan sedini mungkin kepada generasi penerus bangsa. Sehingga, kata dia, tidak ada lagi perpecahan atau sikap saling curiga antar umat beragama.

"Itulah yang harus selalu kita rawat, agar kemudian warga bangsa hidup di Indonesia itu senang. Mereka bisa mengekspresikan dirinya dengan baik, tidak saling curiga mencurigai, saling mendukung dalam batas-batas," tuturnya.

"Saya ingin menyampaikan selamat natal untuk saudara-saudara kristiani yang hari ini merayakannya, dan tentu untuk seluruh warga bangsa selamat tahun baru. Kita akan menjemput tahun 2024," imbuhnya.

KPU telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian, jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

Ada tiga pasangan calon yang menjadi peserta Pilpres 2024. Mereka yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

 

 


Posting Komentar

0 Komentar